Jan Olde Riekerink Bangga dengan Kemampuan Adaptasi Pemain Dewa United

Jan Olde Riekerink Bangga dengan Kemampuan Adaptasi Pemain Dewa United - GenPI.co BANTEN
Pelatih Dewa United FC, Jan Olde Riekerink. (Foto: Dewaunited.com)

GenPI.co Banten - Pelatih Jan Olde Riekerink mengaku bangga dengan kemampuan para pemain Dewa United beradaptasi dengan sistem permainan yang diterapkan.

"Saya sangat senang dengan performa tim. Mereka mampu dengan cepat beradaptasi dengan sistem yang baru dan sebagai pelatih, saya bangga dengan hal tersebut," ujarnya dikutip dari laman klub, Jumat (20/1).

Dengan sistem permainan yang baru, Dewa United FC sukses mengalahkan Persikabo 1973 dengan skor 2-0 dalam laga lanjutan Liga 1 2022-2023.

BACA JUGA:  Dewa United Menang 2-0 dari Persikabo, Jan Olde Riekerink: Jangan Terlena!

Jan juga mengaku sudah menanamkan keyakinan terhadap skuad Dewa United FC untuk menang sebelum laga yang berlangsung di Stadion Pakansari, Bogor, Rabu (18/1) sore itu.

"Sebelum pertandingan, semua tahu kami ada di posisi kedua dari bawah. Tapi walaupun begitu, kami datang ke pertandingan ini dengan penuh keyakinan," kata Jan.

BACA JUGA:  Dipinjamkan ke Dewa United, Muhammad Rifaldi Beber Motivasinya

Pelatih asal Belanda itu menyebut jika kemenangan itu merupakan kemenangan seluruh staf dan pemain Dewa United.

"Hasil ini (kemenangan atas Persikabo) bukan hanya tentang 11 pemain di lapangan, tapi juga seluruh elemen tim Dewa United FC," ujar Jan. (*)

BACA JUGA:  Dewa United Ditahan Persis 1-1, Natanael Siringoringo: Pertandingan Sulit

Video populer saat ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya