Pemain Asing Persita Pasang Target Tinggi, Siap Tempur

Pemain Asing Persita Pasang Target Tinggi, Siap Tempur - GenPI.co BANTEN
Pemain asing Persita Tangerang Bae Sin Yeong bertekad membawa timnya tampil lebih baik pada Liga 1 2022/2023. Foto: Persita

GenPI.co Banten - Pemain asing Persita Tangerang Bae Sin Yeong bertekad membawa timnya tampil lebih baik pada Liga 1 2022/2023.

Mantan penggawa Suwon FC dan Daegu FC itu juga ingin memantapkan perannya di Persita.

Musim lalu, Sin Yeong membela Persita Tangerang dalam 32 pertandingan Liga 1.

BACA JUGA:  Ngebut, Persita Bidik Bek Tengah, Pemain Asing

“Saya ingin menjadi pemain yang berguna bagi tim,” kata Sin Yeong sebagaimana dilansir laman Persita, Rabu (13/7).

Pemain asal Korea Selatan itu pun bertekad memberikan poin sebanyak-banyaknya bagi Persita.

BACA JUGA:  Persita Tampil Mulus Lawan RANS Nusantara, Menang Tipis 2-1

“Saya akan mencoba membantu tim meraih banyak poin pastinya,” tutur Bae.

Dia pun tidak mempermasalahkan bermain di posisi mana pun dalam skema permainan yang diterapkan Pelatih Persita Angel Alfredo Vera.

BACA JUGA:  Sisa 1 Slot Pemain Asing, Persita Tangerang Cari Bek Tengah

Pada Piala Presiden 2022, dia tidak bermain di posisi aslinya, tetapi lebih melebar.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya