
GenPI.co Banten - Bintang Persita Tangerang Bae Sin Yeong resmi bertahan untuk mengarungi Liga 1 musim depan.
Pemain asal Korea Selatan (Korsel) itu mengaku sangat senang bisa terus membela Persita.
Sin Yeong merasa Persita adalah rumah kedua dalam karier sepak bola profesionalnya.
“Saya sangat senang bisa memperpanjang kontrak di Persita,” kata Sin Yeong dalam akun Instagram Persita, Jumat (8/4).
Dia pun meminta para penggemar Persita tidak khawatir tentang masa depannya.
“Tidak ada tempat yang seperti rumah di sini. Akan ada banyak kejutan dari saya. Nikmati sepak bola saya,” imbuh Sin Yeong.
Di sisi lain, Widodo Cahyono Putro resmi meninggalkan kursi pelatih Persita Tangerang.
Itu artinya mantan penggawa Timnas Indonesia tersebut membesut Persita selama tiga musim.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News