Ditahan Imbang 1-1, Persita Kembali Ditolong Pendekar Korea

Ditahan Imbang 1-1, Persita Kembali Ditolong Pendekar Korea - GenPI.co BANTEN
Bae Sin-yeong, pemain Persita Tangerang asal Korea yang mencetak gol berturut-turut di tiga laga terakhir. Foto: Instagram/@persita.official

Kiper Persita diapresiasi penuh karena berulangkali menyelamatkan gawang dari kebobolan.

Beberapa peluang emas yang sempat didapatkan Persita adalah serangan balik di menit ke-14, tendangan langsung Edo Febriansah di menit ke-19 dan juga serangan Taylon di menit ke-24.

Peluang juga datang di menit ke-27 namun gagal untuk dieksekusi Andre. Begitu juga dengan menit ke 30 belum juga ada perubahan penting.

Di babak kedua, beberapa pergantian pemain sempat terjadi. Namun di menit ke-55 Persita justru kebobolan oleh Beto Goncalves.

Tertinggal satu gol membuat Persita berupaya semakin keras mencari peluang untuk merobek gawang Madura United.

Persita memasukkan Harrison Cardoso dan Ahmad Nur Hardianto untuk mempertajam serangan.

Barulah di menit ke-69 Persita berhasil memasukkan bola melalui tandukan Bae Sin-yeong setelah menerima assist dari Harrison Cardoso.

Pendekar dari negeri gingseng ini sudah tiga kali berturut-turut mencetak angka untuk persita dan berhasil menyelamatkan Persita dari kekalahan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya