Matsutake Jadi Jamur Termahal di Jepang, Khasiatnya Dahsyat

31 Oktober 2021 04:00

GenPI.co Banten - Sudah pernah mencoba matsutake? Ya, jamur ini merupakan jamur termahal di Jepang. Harganya yang mahal membuat jamur ini menjadi hidangan eksklusif.

Tumbuhan tak berdaun ini memiliki aroma yang unik dan kaya kandungan gizi yang bermanfaat bagi kesehatan.

Ciri-ciri jamur matsutake yang paling khas adalah dari warnanya yang kecoklatan dengan dengan permukaan yang kasar dan bersisik. Tekstur bagian dalamnya kenyal dan legit.

BACA JUGA:  Ternyata Karena Alasan Ini Korban KDRT Enggan Lepas dari Pasangan

Aromanya pun kuat, menyerupai kayu manis, agak pedas hingga terkesan tajam bagi beberapa orang. Selain tekstur dan rasa yang unik tersebut, Matsutake juga memiliki kandungan gizi yang melimpah.

Diketahui, Matsutake dapat ditemukan di Tiongkok, Korea, Laos, Finlandia, Kanada, Swedia, dan Amerika Serikat. Konon, waktu terbaik untuk memetik Matsutake adalah musim antara bulan September hingga Oktober yang dipanen sebelum tutup jamurnya belum terbuka.

BACA JUGA:  Siap Bersaing di Liga 3, Serpong City FC Pamer Jersey Terbaru

Pada habitat aslinya, Matsutake tumbuh di bawah pepohonan dan tersembunyi oleh daun-daun yang gugur. Di Jepang, jamur ini banyak ditemukan di sekitar pohon pinus merah.

Jamur Matsutake juga mengandung vitamin B1, B2, fosfor, dan mangan dalam jumlah kecil. Selain berbagai zat gizi tersebut, berikut beberapa potensi khasiat Matsutake bagi tubuh:

BACA JUGA:  Jujur Soal Mantan ke Pasangan? Ternyata

1. Sumber kalium yang baik

Kalium merupakan mineral penting dengan banyak fungsi, dari menjaga keseimbangan cairan tubuh hingga berperan dalam pengaturan denyut jantung. Kekurangan kalium bisa menyebabkan gangguan fungsi otot, jantung, ginjal, dan organ-organ lainnya. Dengan mengonsumsi tiga buah jamur saja, Anda bisa memenuhi sekitar delapan persen kebutuhan kalium harian menurut Angka Kecukupan Gizi.

2. Menurunkan tekanan darah

Matsutake memiliki  manfaat tersendiri bagi Anda yang perlu mengontrol tekanan darah. Pada sebuah studi dalam British Medical Journal, peningkatan asupan kalium terbukti dapat menurunkan tekanan darah pada pasien hipertensi. Mereka mencatat penurunan tekanan darah sistolik sebesar 3,49 mmHg dan diastolik sebesar 1,96 mmHg.

3. Mengurangi risiko penyakit jantung dan stroke

Tekanan darah tinggi dapat meningkatkan risiko berbagai penyakit, seperti penyakit jantung, ginjal dan khususnya stroke. Kabar baiknya, kandungan kalium dalam jamur Matsutake memiliki potensi untuk menurunkan risiko stroke.

Masih dari studi yang sama, kelompok yang paling banyak mengonsumsi kalium berisiko 24 persen lebih rendah untuk terkena stroke ketimbang mereka yang jarang mengonsumsinya. Hal ini secara tidak langsung juga dapat mengurangi risiko penyakit jantung.

4. Melawan infeksi bakteri

Sebuah laporan dalam Pharmacognosy Magazine mengungkapkan satu lagi manfaat Matsutake, yaitu melawan infeksi bakteri. Para peneliti menemukan bahwa pati dalam jamur ini efektif melawan belasan bakteri yang umum menginfeksi manusia.

Pati dalam jamur matsutake berinteraksi dengan protein pada bagian luar sel bakteri sehingga bakteri tidak bisa tumbuh secara optimal. Meski terbukti efektif, para peneliti masih perlu mengkaji sifat antimikroba ini lebih lanjut.

5. Mengurangi risiko kanker

Pada eksperimen terhadap hewan, pati jamur matsutake diketahui dapat menghambat pertumbuhan sel tumor. Tikus yang diberikan pati jamur matsutake memiliki berat rata-rata sel tumor sebesar 1,149 g, lebih kecil dari sel tumor pada tikus yang diberikan zat lain.

Para peneliti juga menemukan pertambahan berat rata-rata limpa dan kelenjar timus tikus. Kedua organ ini berperan penting dalam sistem imun. Ini menandakan bahwa pati jamur matsutake memiliki potensi manfaat untuk meningkatkan kekebalan tubuh.

Kendati demikian, tetap diperlukan penelitian dalam skala lebih besar terhadap manusia untuk membuktikan manfaat yang satu ini. Untuk mendapatkan manfaat tersebut, Anda dapat mengolah jamur ini menjadi sup, tumisan atau masakan lain favorit Anda. (hellosehat)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Citra Dara Vresti Trisna

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BANTEN