Pertumbuhan Ekonomi 2022 Kota Tangerang Tertinggi di Banten

Pertumbuhan Ekonomi 2022 Kota Tangerang Tertinggi di Banten - GenPI.co BANTEN
Armada Pasar Keliling yang diluncurkan Pemerintah Kota Tangerang melalui PD Pasar. (Foto: Antara/Achmad Irfan)

GenPI.co Banten - Pertumbuhan ekonomi Kota Tangerang menjadi yang tertinggi di Banten pada 2022 dengan 5,98 persen.

Hal itu disampaikan Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Tangerang, Muladi Widastomo di Tangerang, Senin (6/3).

“Ini merupakan hasil dari perhitungan sistem neraca regional, menunjukkan Laju Pertumbuhan Ekonomi (LPE) Kota Tangerang melampaui delapan kota kabupaten lainnya,” ujarnya.

BACA JUGA:  BPS: Pertumbuhan Ekonomi Meningkat, Sektor Ini yang Turun

Pada posisi kedua ada Kota Tangerang Selatan dengan 5,82 persen dan urutan ketiga yaitu Kabupaten Tangerang sebesar 5,47 persen.

“Berdasarkan data yang diolah, LPE Kota Tangerang tak hanya tertinggi di Provinsi Banten, namun berhasil lebih tinggi dari LPE Provinsi Banten 2022 di angka 5,03 persen dan LPE Nasional 2022 yang di angka 5,31 persen,” tegasnya.

BACA JUGA:  BPS Beri Nilai Layak pada Pelayanan Publik Pemkab Tangerang

Pencapaian tersebut menjadi salah satu kado terbaik pada Hari Ulang Tahun (HUT) ke-30 Kota Tangerang.

Hal itu disampaikan Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Tangerang, Decky Priambodo di Tangerang.

BACA JUGA:  Jumlah Penduduk Miskin di Tangsel Meningkat, Begini Kata BPS

Ditambah, tumbuhnya LPE Kota Tangerang pada 2022 memengaruhi pertumbuhan di berbagai sektor.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya