Ingin Berat Badan Merosot Tajam? Yuk, Coba Diet Pisang

Ingin Berat Badan Merosot Tajam? Yuk, Coba Diet Pisang - GenPI.co BANTEN
Diet pisang yang sanggup turunkan berat badan secara drastis. Foto: Instagram/@hijosfarm

GenPI.co Banten - Pohon pisang belakangan ini lebih terkenal daripada buahnya gara-gara aksi viral seorang pemuda di salah satu kota di Provinsi Sumatera Utara. Padahal buah pisang memiliki segudang manfaat bagi tubuh. Bahkan mengonsumsi pisang berkhasiat menurunkan berat badan, lho.

Istilah diet menggunakan pisang dikenal dengan The Morning Banana Diet atau Asa-Banana Diet. Diet pisang merupakan cara menurunkan berat badan dengan konsumsi pisang pada pagi hari sebagai aturan utamanya. Diet yang dalam bahasa Inggris disebut banana diet ini dikenal juga dengan istilah The Morning Banana Diet atau Asa-Banana Diet.

Diet pisang ini memilki histori, dimana program tersebut dicetuskan sepasang suami-istri asal Jepang bernama Hitoshi Watanabe dan Sumiko Watanabe. Sang suami Hitoshi mempelajari ilmu konseling dan pengobatan tradisional Tiongkok, sementara istrinya Sumiko adalah farmasis dan ahli bidang pengobatan untuk pencegahan penyakit.

BACA JUGA:  Benahkah Green Coffee Efektif untuk Diet? Simak Fakta Ini

Pada suatu ketika, Hitoshi dan Sumiko hendak menikah. Hitoshi mengalami kenaikan berat badan dan ingin menurunkan berat badannya sebelum menikah. Setelah mencoba beberapa macam diet dan kegiatan fitness, Hitoshi akhirnya berhasil menurunkan berat badannya dari 80 menjadi 72 kilogram, tetapi beratnya tidak bisa turun lebih jauh lagi dari angka tersebut.

Mengetahui hal itu, Sumiko menyarankan diet pisang dan akhirnya berhasil membuat Hitoshi mencapai berat badan yang diinginkan. Hitoshi kemudian menyebarkan pola diet pisang ke komunitas di internet dan menjadi banyak diperbincangkan.

BACA JUGA:  Bukan Hanya untuk Diet, Ini Manfaat Tidak Terduga Buah Lemon

Berikut panduan lengkap diet pisang yang bisa Anda coba:

Makan pisang yang belum diolah untuk sarapan

BACA JUGA:  Manfaat Jeruk Limau Nggak Main-main, Penyakit Serius Disikat

Setelah bangun tidur, makanan pertama yang Anda konsumsi adalah pisang utuh. Bukan menu olahan seperti pisang goreng atau cake pisang. Anda bisa mengonsumsinya lebih dari satu buah. Tunggu 15-30 menit sebelum Anda makan makanan lainnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya