Nongkrong Asyik di Adara Coffee Tangsel, Halamannya Luas Banget

27 April 2022 22:00

GenPI.co Banten - Jika kamu bingung mencari tempat nongkrong asik dan bisa berlama-lama sambil menikmati secangkir kopi, maka Adara Coffee bisa jadi solusi.

Kafe yang menyajikan beragam menu lezat penggugah selera ini bisa kamu kunjungi bersama teman, keluarga atau pasangan.

Tempat nongkrong yang satu ini cukup mudah ditemukan. Karena, lokasinya berada di pinggir jalan sehingga mudah dikenali.

BACA JUGA:  Ngopi Asik di Cafe Tasawuf Underground, Murahnya Ngawur Banget

Jika kamu tertarik, maka kamu bisa langsung gas menuju ke Jalan Ciater, Tangerang Selatan.

Hampir setiap pengunjung ke kafe ini selalu tertarik dengan outdoornya yang cukup luas sehingga aman untuk jadi tempat nongkrong di masa pandemi.

BACA JUGA:  Nongkrong Puas di Kafe Holla Coffee Ciledug, Mulai Rp 14 Ribu

Adi Alamsyah, salah seorang pengunjung kafe ini mengaku sudah menjadi pelanggan Adara Coffee sejak tahun lalu.

“Udah setahun kayaknya mampir ke sini terus, emang tempatnya enak dan outdoornya luas,” ujar Adi dikutip dari GenPI.co, Sabtu (26/2).

BACA JUGA:  Nongkrong Asik di Lokaya Kafe, Menu Berkelas Harga Murah

Menurut Adi, keunggulan dari kafe ini adalah dari sisi kelezatan menu hidangan yang disajikan. Hal inilah yang membuat dia betah berlama-lama di sini.

Agar tidak kehabisan tempat saat malam minggu, biasanya dia selalu pesan terlebih dulu ke pelayan kafe abar bisa mendapat tempat.

“Kalau malam Minggu kayak gini, saya biasanya pesan tempat ke stafnya. Karena udah sering mampir, jadi kami berteman,” tuturnya.

Di kafe ini, dia mengaku tertarik dengan menu susu pandan. Karena, menurut dia, selain rasa susu yang manis, harga yang dibanderol tidak terlalu mahal.

"Enak, apalagi kopi susu pandannya. Saya biasa pesan menu itu karena memang enak rasanya," ucap dia.

Selain itu, alasan Adi menggilai tempat ini adalah karena area nongkrong yang luas tersebut ditumbuhi banyak rumput.

Menurut Adi, pemandangan tersebut membuat dirinya tenang dan betah.

"Outdoornya luas, jadi mau merokok pun tidak ada masalah. Kan, biasanya kalau di tempat lain sempit, jadi agak ragu kalau mau merokok," tuturnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Citra Dara Vresti Trisna

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BANTEN