Ditpamobvit Imbau Masyarakat di Tempat Wisata Waspada Hoax

17 Januari 2022 00:00

GenPI.co Banten - Ditpamobvit Polda Banten menerjunkan personel untuk mengecek objek wisata di kawasan Anyer usai terjadi gempa, Sabtu (15/1).

Penerjunan personel yang dipimpin oleh Aipda Edo Stepanus adalah untuk mengecek dan mengamankan objek vital pascabencana.

Dirpamobvit Polda Banten Kombes Pol Edy Sumardi membenarkan terkait penerjunan personel untuk pengamanan objek vital di wisata Anyer.

BACA JUGA:  Ternyata Ini Penyebab Wisata Pantai Ambyar Menjelang Tahun Baru

Menurut Edy, gempa yang berpusat di Kabupaten Pandeglang tersebut tentu berdampak pada Beberapa daerah di sekitar wisata.

“Apakah ada dampak yang mengakibatkan air surut maupun kerusakan bangunan pasca terjadinya gempa,” kata Edy dalam keterangan resminya, Sabtu (15/1).

BACA JUGA:  Dilarang Hura-hura, Wisatawan Pilih Rayakan Tahun Baru di Badui

Sementara itu, Aipda Edo Stepanus mengatakan, dirinya dan personel lainnya ditugaskan untuk mengimbau masyarakat di sekitar objek wisata Pantai Anyer agar tetap tenang.

“Banyak berita hoax yang menyebabkan masyarakat khususnya pengunjung objek wisata panik, kami harapkan masyarakat tetap waspada apabila terjadi gempa susulan dan diharapkan berkumpul di area titik aman,” ungkap Edo.

BACA JUGA:  Status PPKM Naik Level 2, Pemkot Tangsel Tutup Wisata Taman

Meski tidak ada kerusakan yang terjadi di objek vital di wisata Pantai Anyer, kata Edo, pihaknya akan terus memantau perkembangan situasi.

“Kami akan terus memberikan imbauan kepada masyarakat yg berkunjung ke destinasi wisata untuk tetap waspada,” tutup Edo Stepanus. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Citra Dara Vresti Trisna

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BANTEN