Pemain Muda Persita Bertekad Beri yang Terbaik di Piala Dunia U-17

03 November 2023 14:00

GenPI.co Banten - Penyerang muda Persita Tangerang, Muhammad Aulia Rahman Arif bertekad memberikan yang terbaik untuk Tim Nasional Indonesia di Piala Dunia U-17 2023.

Aulia sendiri sudah menjalani seleksi ketat dan pelatnas yang digelar Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) dalam beberapa bulan terakhir.

"Yang pasti senang sekali bisa masuk ke dalam skuat Piala Dunia U-17 2023 bersama Timnas Indonesia. Saya akan selalu memberikan yang terbaik dan bekerja keras di setiap latihan maupun di pertandingan," ujar Aulia.

BACA JUGA:  Panpel Sesalkan Bentrokan Antara Suporter Persita dan Persis

Aulia mengaku tidak akan menganggap remeh Timnas Ekuador, Maroko, dan Panama yang tergabung dalam Grup A Piala Dunia U-17.

"Tentu kita tidak akan pernah meremehkan lawan-lawan di fase grup. Semua yang datang ke Piala Dunia pasti adalah tim terbaik dan kami harus selalu waspada," tuturnya.

BACA JUGA:  Lawan Bali United, Persita Bakal Diperkuat Ezequiel Vidal

Aulia sendiri mengaku tak pernah menyangka dapat masuk ke dalam skuad final Timnas Indonesia.

Apalagi, dirinya menjadi satu-satunya wakil dari seleksi terbuka di 12 kota yang digelar PSSI.

BACA JUGA:  Divaldo Alves Beber Penyebab Persita Kalah dari Bali United

"Tidak menyangka bisa sejauh ini setelah saya melakukan seleksi dari 12 kota. Saya ingin berterima kasih kepada kedua orang tua saya yang selalu mendoakan dan mendukung saya," tuturnya.

"Semoga saya bisa terus bekerja keras dan mewujudkan mimpi saya bersama Timnas U-17 di ajang dunia ini," tutupnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Budi Yuni

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BANTEN