Divaldo Alves Minta Persita Hadapi Persib dengan Rendah Hati

26 September 2023 23:00

GenPI.co Banten - Pelatih Divaldo Alves meminta Persita Tangerang datang ke kandang Persib Bandung pada pekan ke-14 Liga 1 2023-2024 dengan rendah hati dan bekerja keras demi mencuri poin.

"Untuk minggu depan melawan Persib, saya pikir itu akan jadi pertandingan berat. Mereka (Persib) main di kandang tentu akan banyak tekanan mereka untuk menang. Saya ingin tim datang kesana dengan rendah hati, minimal satu poin di sana," ujar Divaldo dikutip dari laman Persita, Selasa (26/9).

"Apapun yang terjadi di pertandingan akan kita lihat, tapi yang paling penting kita mau ke sana dengan rendah hati, kerja keras itu saja," lanjutnya.

BACA JUGA:  Hadapi Dewa United, Persita Tanpa Bae Sin Yeong dan Mateo Bustos

Divaldo menilai jika mental Pendekar Cisadane semakin membaik usai menang dari Dewa United dengan skor 1-0 pada pekan ke-13 Liga 1 2023-2024 di Stadion Indomilk Arena, Jumat (22/9) malam.

"Pertandingan melawan Dewa United sangat istimewa, ada beberapa hal positif dan negatif juga. Namun ada beberapa hal positif yang saya suka," ujar Divaldo.

BACA JUGA:  Gol Esal Sahrul Antar Persita Tangerang ke Jalur Kemenangan

"Kemarin di pekan sebelumnya kita mendapat satu poin dari Arema FC dan saat ini kita bisa meraih tiga poin, dan jika tim tetap tampil seperti itu, ini akan bagus," tambahnya.

Meski demikian, Divaldo bertekad untuk terus memperbaiki sejumlah kekurangan dari anak-anak asuhnya seperti penyelesaian akhir.

BACA JUGA:  Tim Pelatih Soroti Penyelesaian Akhir Persita Tangerang

"Tapi masih ada banyak pekerjaan yang perlu dilakukan, ada banyak yang perlu dipersiapkan dan tentu diperbaiki," paparnya.

"Sebenarnya ada banyak peluang emas saat melawan Dewa United, tapi mental tim adalah cari kemenangan pertama. Setelah kalah beberapa kali, pemain kepercayaan diri hilang sedikit,” lanjutnya.

Selain penyelesaian akhir, Divaldo bertekad untuk memperbaiki mental para pemain Persita agar dapat kembali ke jalur kemenangan.

"Tapi seperti yang saya bilang dari pertama saya datang, saya ingin perbaiki mental dan penyelesaian terakhir. ini lebih dari mental, kita akan terus perbaiki kedepannya dan perubahan," ujar Divaldo. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Budi Yuni

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BANTEN