Statistik Persita di Liga 1 2022-2023: Catat 1.041 Tekel

24 April 2023 00:00

GenPI.co Banten - Persita Tangerang berhasil finis di posisi ke-9 pada klasemen akhir Liga 1 musim 2022-2023 dengan 47 poin.

Pada awal musim, klub warga Tangerang, Banten itu sempat berada di posisi empat besar.

Sayangnya performa Persita mengalami penurunan setelah Liga 1 sempat terhenti selama dua bulan akibat tragedi Kanjuruhan, Malang.

BACA JUGA:  Gelandang Persita Berharap Terpilih dalam Skuad Final Timnas U-22

Pada akhirnya, Persita bisa bangkit kembali hingga berada di posisi 10 besar.

Berikut ini statistik yang berhasil dicatatkan Persita pada musim ini.

43 Gol

BACA JUGA:  Cetak 10 Gol Bersama Persita Musim Ini, Ezequiel Vidal Bahagia

Skuad Persita berhasil mencetak 43 gol ke gawang lawan pada musim ini.

Dari jumlah tersebut, 10 gol dicetak oleh Ezequiel Vidal, sembilan gol dicetak Ramiro Fergonzi, tujuh gol dicetak Widan Ramdhani.

BACA JUGA:  Perpanjang Kontrak, Muhammad Toha Tetap Bela Persita Musim Depan

Kemudian, tiga gol dicetak masing-masing oleh Bae Sin Yeong dan Irsyad Maulana serta dua gol dicetak Elisa Basna.

Sisanya, satu gol dicetak oleh delapan pemain Persita pada musim ini.

27 Assist

Pada musim ini, 10 pemain Persita sukses memberikan assist kepada rekannya.

Pemain Persita yang paling banyak melakukan assist di musim ini yaitu Fergonzi dengan 7 assist.

Disusul dengan Vidal yang melakukan 6 assist dan Bae Sin Yeong dengan 4 assist.

39 Pemain

Sebanyak 39 pemain Persita digunakan oleh dua pelatih sepanjang musim ini.

Kedua pelatih tersebut antara lain Alfredo Vera dengan 24 laga dan Luis Edmundo dengan 9 laga.

Sedangkan, satu laga yang dipimpin oleh pelatih caretaker, Ilham Jaya Kesuma.

8 Clean Sheet

Persita sukses menjaga gawang dari kebobolan saat melawan Persik (2-0), Dewa United (1-0), PSIS Semarang (1-0), Persis Solo (0-0), Persija Jakarta (1-0), Bhayangkara FC (1-0), PSM Makassar (0-0) dan Persib Bandung (4-0).

7.960 Operan

Persita berhasil melakukan 7960 operan dalam 34 pertandingan.

Pemain Persita yang paling banyak melakukan operan yaitu Muhammad Toha dengan 1.366 operan.

58 Persen Penguasaan Bola

Sebanyak 58 persen penguasaan bola berhasil dilakukan Persita pada Liga 1 musim ini.

1.041 Tekel

Pendekar Cisadane juga menjadi tim yang paling sering melakukan tekel di Liga 1 dengan 1.041 kali. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Budi Yuni
Persita   Tangerang   Liga 1   tekel   gol   assist   clean sheet   operan   statistik  

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BANTEN