PSSI Bakal Ganti Nama Liga 1 dan 2 Musim Depan Jadi Begini

06 Maret 2023 00:00

GenPI.co Banten - PSSI memutuskan untuk mengganti nama kompetisi liga Indonesia pada musim depan.

Hal itu disampaikan Wakil Ketua Umum PSSI, Ratu Tisha Destria usai Sarasehan Sepak Bola di Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (4/3).

Menurutnya, keputusan tersebut diambil berdasarkan kesepakatan dari klub-klub pada kegiatan tersebut.

BACA JUGA:  Demi Melanjutkan Liga 1, Ketum PSSI Memohon Izin ke Pemerintah

Musim depan, Liga 1 akan berubah menjadi Liga Indonesia, sedangkan Liga 2 akan berubah menjadi Liga Nusantara.

"Kedua-duanya akan memperebutkan Piala Presiden, dan perubahan itu akan segera kita deklarasikan dengan detail dan format apa yang akan dibuat," katanya.

BACA JUGA:  Ini Harapan Ketum PSSI ke Dirut LIB yang Baru Soal Kelanjutan Liga 1

Tim kerjanya akan membahas lebih rinci terkait detail beserta regulasi dari kompetisi musim depan.

"Seperti apa isinya Liga Indonesia dan seperti apa isinya Liga Nusantara dengan pendetailan tersebut, itu yang akan kita gaungkan," ujarnya.

BACA JUGA:  PSSI Hentikan Liga 3, CEO Serpong City: Mimpi Kami Hancur!

Selain itu, Sarasehan Sepak Bola antar klub liga Indonesia juga menghasilkan kepastian jadwal pertandingan dan perizinan yang terpusat untuk musim depan.

"Hasil kesepakatan ini adalah memberikan slot waktu yang eksklusif untuk Liga 1 dan Liga 2, Jadwal Liga 1 akan dimulai pada Juli 2023 dan berakhir pada April 2024, sedangkan Liga 2 dimulai pada November 2023 dan berakhir Juni 2024. Terkait perizinan pertandingan akan dipusatkan menjadi satu," jelas Tisha.

Tisha pun berharap hal tersebut dapat menjadi strategi untuk meningkatkan kualitas kompetisi dan nilai komersial liga Indonesia.

Selain itu, secara tidak langsung bakal berdampak positif bagi Timnas Indonesia.

"Termasuk kesejahteraan bagi klub-klub Liga 1 dan Liga 2," tutupnya. (Antara)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Budi Yuni

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BANTEN