Unggul dari Bhayangkara FC, Vera: Pertandingan Sedikit Aneh

29 Agustus 2022 17:00

GenPI.co Banten - Kepala Pelatih Persita Tangerang Alfredo Vera menilai pertandingan melawan Bhayangkara FC berjalan tak mudah.

Menurut Vera, selain harus mendapat perlawanan yang cukup ketat, pertandingan terkendala karena hujan deras.

“Pertandingan sedikit aneh karena terhenti di babak kedua karena hujan deras,” ujar Vera dalam keterangan tertulis, Senin (29/8).

BACA JUGA:  Persiapan Lawan Persija Mepet, Persita Tangerang Maksimalkan Latihan

Dia menilai, pertandingan antara Persita Tangerang dengan Bhayangkara FC berlansung dengan tensi tinggi.

Meski begitu, Coach Vera mengaku senang karena anak asuhnya dapat meraih kemenangan dengan skor 3-2 atas tuan rumah The Guardian, pada Minggu (28/8).

BACA JUGA:  Kalah Tipis Lawan Persija, Coach Vera Puji Permainan Persita Tangerang

Di pertandingan tersebut, Persita sempat unggul 3-1 lewat gol dari Ramiro Fergonzi dan dua gol dari Wildan Ramdhani.

Sementara tuan rumah mampu memperkecil keadaan lewat Youssef Ezzejjari di menit ke-74.

BACA JUGA:  Persita Kontra Bhayangkara FC, Nostalgia Bersama Coach Widodo

Namun, hingga pelut panjang pertandingan dibunyikan, Persita tetap mampu mempertahankan keunggulan.

“Tentu yang terpenting kita bisa meraih kemenangan dan membawa pulang tiga poin,” tutup Vera. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Citra Dara Vresti Trisna

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BANTEN