Datangkan Ronaldinho, Raffi Ahmad Direspon Positif

03 April 2022 09:00

GenPI.co Banten - Keputusan Raffi Ahmad mendatangkan salah satu bintang dunia, Ronaldinho, ke RANS Cilegon FC untuk bermain di Liga 1 mendapat banyak pujian.

Pengumuman mendatangkan Ronaldinho tersebut disampaikan pada konfrensi pers RANS Cilegon FC yang digelar Selasa (29/3).

Pujian pertama datang dari Menpora Zainudin Amali yang mengapresiasi keberanian Raffi Ahmad mendatangkan pemain dunia.

BACA JUGA:  Ditanya Kelanjutan dengan RANS Cilegon, Begini Jawaban El Loco

Menurut Menpora, apa yang dilakukan Raffi akan membangkitkan minat dan kecintaan genarasi muda pada sepak bola Indonesia.

“Ronaldinho benar-benar akan datang karena sudah tanda tangan kontrak. Ini akan membangkitkan sepak bola Indonesia, khususnya anak muda pecinta sepak bola di tanah air,” kata Zainudin Amali.

BACA JUGA:  Ronaldinho Resmi Gabung ke RANS CFC, Sudah Tanda Tangan Kontrak

Pengamat sepak bola Supriyono Prima juga mengapresiasi apa yang dilakukan Raffi Ahmad yang mendatangkan bintang sepak bola dunia.

“Pastinya berdampak positif, karena ketika klub memiliki tim marketing yang bagus, pasti berpengaruh baik,” ujarnya, dikutip dari GenPI.co, Kamis (31/3).

BACA JUGA:  Wah, RANS Cilegon FC Ketagihan Racikan Rahmad Darmawan, Kok Bisa?

Apa yang dilakukan Raffi, kata Supriyono, adalah sesuatu yang menimbulkan dampak positif bagi value tim. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Citra Dara Vresti Trisna

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BANTEN