Terbentur Aturan PSSI, Persikota Tidak Rombak Pemain

05 Februari 2022 18:00

GenPI.co Banten - Persikota Tangerang memutuskan untuk memulai Liga 3 Indonesia tanpa perombakan tim kesebelasannya.

Pelatih Persikota Tangerang Sahala Saragih mengatakan, timnya tidak akan menambah formasi pemainnya di bursa transfer awal musim.

Hal itu dia katakan berdasarkan regulasi yang ditetapkan PSSI mengenai tranfser pemain di Liga 3 Indonesia.

BACA JUGA:  Saingi Raffi, Prilly Latuconsina Resmi Jadi Pemilik Persikota

Dia juga membandingkan kemajuan awal timnya dengan Rans Cilegon FC yang mendatangkan pemain top liga Indonesia.

"Masalah pemain memang kalau kita lihat timnya Raffi Ahmad, ketika membeli pemain. Regulasi mereka memungkinkan membeli pemain yang bagus," kata Sahala, Jumat (4/2).

BACA JUGA:  Sahala: Persikota Tangerang Optimistis Juarai Liga 3 Nasional

Dia mengatakan, untuk regulasi Liga 3 Indonesia, tim diwajibkan untuk merekrut pemain lokal.

Meski demikian, dia juga mengatakan bahwa dia bersama tim manajemen berambisi untuk melebihi klub papan atas di wilayah Banten, termasuk Rans Cilegon FC.

BACA JUGA:  Wow, Pelatih Persikota Sebut Prilly Latuconsina Kartini Modern

"Saya dan tim dan manajemen dan Mbak Prilly dengan pemain yang ada sekarang, kita benar-benar bertekad untuk bisa minimal menyamai Raffi Ahmad," katanya.

Dia juga menargetkan timnya bisa menjuarai setiap pertandingan di Liga 3 Indonesia dan bisa melangkah ke Liga 2 dan Liga 1. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BANTEN