Ngeri! Pengamat Bungkam, Begini Sesumbar Raffi Soal Mesut Ozil

22 Januari 2022 22:00

GenPI.co Banten - Sempat diragukan lantaran membawa Mesut Ozil ke RANS Cilegon, Raffi Ahmad kembali buka suara.

Pemilik RANS Cilegon tersebut berjanji bakal membawa pemain Fenerbahce ke RANS Cilegon.

Meski begitu, pria yang kerap dijuluki sebagai “Sultan” ini tidak mendatangkan Ozil secara cuma-cuma ke RANS Cilegon.

BACA JUGA:  Bikin Heboh, Luis Milla Jadi Pelatih Rans Cilegon FC? 

Dia menuturkan, ada syarat yang harus dipenuhi untuk mendatangkan Ozil, yakni bisa finish di posisi lima besar ajang Liga 1 musim depan.

Hal tersebut disampaikan Raffi dalam video di akun YouTube RANS Entertaiment.

BACA JUGA:  2 Pemain Ini Pasti Ikut Jika Luis Milla Melatih RANS Cilegon FC

Raffi mengatakan bila dirinya tidak ragu untuk mendatangkan Ozil di tahun 2023 untuk membuat RANS Cilegon semakin tajam.

Agar publik percaya, dia mengaku telah menjalin komunikasi dengan Ozil untuk membicarakan maksudnya.

BACA JUGA:  Ambisi Datangkan Ozil, Raffi Ahmad Kibarkan Sinyal Bendera Putih

“Saya sudah telpon-telponan. Sudah WA terus sama dia,” tutur Raffi dalam YouTube RANS Cilegon, Sabtu (22/1).

Sebelumnya Raffi sempat diragukan untuk dapat membawa Ozil ke timnya lantaran biaya yang harus dikeluarkan untuk memboyong mantan pemain Arsenal dan Real Madrid tersebut.

Beberapa pengamat sempat sanksi bila Raffi mampu mendatangkan Ozil ke timnya. Mereka menilai, RANS Cilegon dan sepak bola Indonesia harus berbenah terlebih dulu.

Meski begitu, dia tidak menampik bila dirinya sempat pusing lantaran harga yang harus dibayar. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Citra Dara Vresti Trisna

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BANTEN